logo hunimoa      

Selamat datang di situs resmi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa. Website ini dibuat sebagai sarana untuk memberikan beragam informasi khususnya yang berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

Written by Ronny Shan Farrell on . Hits: 58

Perkuat Layanan, PTSP PA Dataran Hunimoa Dapat Arahan Khusus di Briefing Pagi Layanan (03/12)

 

3 12 1

Seram Bagian Timur, 3 Desember 2025 - Pengadilan Agama Dataran Hunimoa kembali menggelar briefing pagi layanan PTSP di ruang pelayanan terpadu satu pintu, Kamis pagi. Kegiatan rutin ini dipimpin oleh Hakim Bara Purnaga, S.H., dan diikuti oleh seluruh petugas PTSP yang sedang bertugas. Suasana briefing berlangsung singkat namun padat, dengan fokus utama pada penguatan kualitas pelayanan terhadap masyarakat pencari keadilan.

Dalam arahannya, pembina menekankan pentingnya ketelitian petugas PTSP dalam menangani administrasi perkara. Menurutnya, PTSP adalah pintu utama layanan pengadilan sehingga setiap petugas harus memastikan bahwa data, berkas, dan informasi yang diberikan kepada para pihak benar, lengkap, dan tidak menimbulkan kesalahan lanjutan dalam proses persidangan. Ia juga mengingatkan agar petugas lebih aktif menggali informasi dari para pihak agar potensi kekeliruan dapat diminimalisir sejak awal.

3 12 2

Selain administrasi, budaya kerja 5S (Senyum, Sapa, Salam, Sopan, Santun) kembali ditekankan sebagai identitas layanan PA Dataran Hunimoa. Pembina menggarisbawahi bahwa implementasi 5S bukan hanya formalitas, tetapi sikap yang harus menjadi kebiasaan dalam setiap aktivitas pelayanan. Dengan penerapan 5S yang konsisten, kualitas interaksi antara petugas dan masyarakat dapat meningkat sehingga citra pelayanan peradilan semakin positif.

Melalui briefing pagi ini, Pengadilan Agama Dataran Hunimoa berharap setiap petugas PTSP mampu menjaga ritme kerja yang baik, meningkatkan profesionalitas, serta memberikan pelayanan yang cepat, tepat, dan ramah kepada seluruh masyarakat yang membutuhkan layanan peradilan. KATONG MAJU!

Follow Sosial Media Kami :
Website : http://pa-dataranhunimoa.go.id/
Instagram : @pa_dataran_hunimoa
Facebook : PA Dataran Hunimoa
Youtube : Pengadilan Agama Dataran Hunimoa

#mahkamahagung #humasmahkamahagungri #badilag #ambon #pulauseram #maluku #bula #pengadilanagama #pengadilanagamadataranhunimoa #serambagiantimur #dataranhunimoa

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

 

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa

Jl. Air kabur - kabur, Desa Wailola, Kec. Bula

Kab. Seram Bagian Timur

Telp: 0915-2211773
Fax: 0915-2211773

E-Mail : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Θ Lokasi Kantor

Sosial Media : 

instagram  facebook  youtube  twitter

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa@2018

           Copyright by : IT PA Hunimoa