Tingkatkan Branding Digital, Tim Media PA Dataran Hunimoa Bahas Strategi Konten 2026 Lewat Rapat Internal (26/11)

Seram Bagian Timur, 26 November 2025 - Pengadilan Agama Dataran Hunimoa terus memperkuat identitas digitalnya melalui optimalisasi publikasi dan inovasi media. Hal ini dibahas dalam rapat internal Tim Media dan Inovasi yang digelar di Ruang Media Center dan dipimpin langsung oleh Ketua PA Dataran Hunimoa. Rapat turut dihadiri oleh Panitera, Sekretaris, Ketua Tim Zona Integritas, serta Tim Media dan Inovasi sebagai pelaksana teknis pengelolaan publikasi.
Agenda rapat berfokus pada evaluasi pengelolaan website, pengiriman berita ke Pengadilan Tinggi Agama Ambon, hingga rencana pengembangan format konten baru. Ketua menyampaikan apresiasi atas kinerja tim selama satu tahun terakhir karena media dan konten publikasi dinilai mampu menghadirkan citra lembaga yang lebih terbuka serta mendorong Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dikenal luas oleh masyarakat. Tak hanya itu, inovasi media yang dikelola saat ini juga menjadi salah satu acuan bagi satuan kerja lain dalam pengembangan publikasi digital.

Setelah sesi evaluasi, rapat berlanjut pada pembahasan konten strategis untuk tahun 2026. Beberapa usulan konten baru ikut mencuat, termasuk konten edukasi mengenai anti gratifikasi, layanan peradilan, serta program internal yang relevan dengan peningkatan kualitas pelayanan publik. Ketua, Panitera, dan Sekretaris sepakat bahwa konten yang diproduksi ke depan harus memiliki muatan informasi bermanfaat serta membentuk pemahaman masyarakat terhadap layanan peradilan secara lebih jelas.
Menutup rapat, Ketua Tim Media dan Inovasi memaparkan rencana kerja dan target kreatif untuk tahun 2026 serta menyampaikan apresiasi kepada Ketua PA Dataran Hunimoa atas dukungan penuh yang diberikan selama ini. Dengan komitmen yang selaras, PA Dataran Hunimoa menargetkan kualitas publikasi yang semakin profesional, terarah, informatif, dan berdampak langsung bagi masyarakat pencari keadilan. KATONG MAJU!
Follow Sosial Media Kami :
Website : http://pa-dataranhunimoa.go.id/
Instagram : @pa_dataran_hunimoa
Facebook : PA Dataran Hunimoa
Youtube : Pengadilan Agama Dataran Hunimoa
#mahkamahagung #humasmahkamahagungri #badilag #ambon #pulauseram #maluku #bula #pengadilanagama #pengadilanagamadataranhunimoa #serambagiantimur #dataranhunimoa