logo hunimoa      

Selamat datang di situs resmi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa. Website ini dibuat sebagai sarana untuk memberikan beragam informasi khususnya yang berkaitan dengan tugas pokok dan fungsi Pengadilan Agama Dataran Hunimoa.

Written by Ronny Shan Farrell on . Hits: 109

Langkah Awal PPPK Pengadilan Agama Dataran Hunimoa Menuju Orientasi Nasional di Lingkungan Mahkamah Agung (20/10)

 

overview p3k 1

Seram Bagian Timur, 20 Oktober 2025 - Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Pengadilan Agama Dataran Hunimoa mengikuti kegiatan Overview Orientasi PPPK di Lingkungan Mahkamah Agung yang dilaksanakan secara daring melalui Zoom Meeting di ruang Media Center. Kegiatan ini berlangsung mulai 20 hingga 24 Oktober 2025, dan menjadi langkah awal bagi para PPPK sebelum memasuki pelatihan orientasi yang dijadwalkan secara serentak pada 3 November 2025 mendatang.

Overview orientasi ini memberikan gambaran umum mengenai sistem kerja, nilai dasar ASN BerAKHLAK, serta peran PPPK dalam mendukung reformasi birokrasi di bawah Mahkamah Agung. Melalui kegiatan ini, para peserta diharapkan memahami arah kebijakan serta etika profesi yang harus dijunjung dalam pelaksanaan tugas sehari-hari.

overview p3k 2

Partisipasi PPPK PA Dataran Hunimoa dalam kegiatan ini menjadi bentuk komitmen untuk terus meningkatkan kompetensi dan profesionalitas dalam pelayanan peradilan, sejalan dengan semangat menuju aparatur yang berintegritas dan berorientasi pada pelayanan prima.

Follow Sosial Media Kami :
Website : http://pa-dataranhunimoa.go.id/
Instagram : @pa_dataran_hunimoa
Facebook : PA Dataran Hunimoa
Youtube : Pengadilan Agama Dataran Hunimoa

#mahkamahagung #humasmahkamahagungri #badilag #ambon #pulauseram #maluku #bula #pengadilanagama #pengadilanagamadataranhunimoa #serambagiantimur #dataranhunimoa

Add comment


Security code
Refresh

Hubungi Kami

 

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa

Jl. Air kabur - kabur, Desa Wailola, Kec. Bula

Kab. Seram Bagian Timur

Telp: 0915-2211773
Fax: 0915-2211773

E-Mail : This email address is being protected from spambots. You need JavaScript enabled to view it.

Θ Lokasi Kantor

Sosial Media : 

instagram  facebook  youtube  twitter

Tautan Aplikasi

Pengadilan Agama Dataran Hunimoa@2018

           Copyright by : IT PA Hunimoa