PENGIBARAN BENDERA DI LAPANGAN PANCASILA KABUPATEN SERAM BAGIAN TIMUR
DALAM MEMPERINGATI HUT KE-80 RI (17/08)

Seram Bagian Timur, 17 Agustus 2025 - Pengadilan Agama Dataran Hunimoa turut serta dalam rangkaian peringatan Hari Ulang Tahun ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia tahun 2025. Pada Minggu, 17 Agustus 2025 pukul 09.00 WIT, bertempat di Lapangan Pancasila Kabupaten Seram Bagian Timur, Ketua Pengadilan Agama Dataran Hunimoa Bapak Mahdys Syam, S.H., M.H. yang tergabung dalam FORKOPIMDA Kab. Seram Bagian Timur hadir dalam pengibaran bendera pada (17/08).
![]() |
![]() |
Turut hadir pula Hakim dan Panitera Pengadilan Agama Dataran Hunimoa, Bapak Adi Suciadi, S.H. dan Bapak Wanardi Syarif, S.H.I. Upacara yang diselenggarakan di lapangan Pancasila ini merupakan wujud semangat cinta tanah air dan patriotisme dari Kabupaten Seram Bagian Timur.
Semoga semangat kemerdekaan terus menjadi pondasi untuk seluruh aparatur Pengadilan Agama Dataran Hunimoa dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat Kabupaten Seram Bagian Timur.
Follow Sosial Media Kami :
Website : http://pa-dataranhunimoa.go.id/
Instagram : @pa_dataran_hunimoa
Facebook : PA Dataran Hunimoa
Youtube : Pengadilan Agama Dataran Hunimoa
#hutri #mahkamahagung #humasmahkamahagungri #badilag #ambon #pulauseram #maluku #bula #serambagiantimur #pengadilanagama #pengadilanagamadataranhunimoa
#dataranhunimoa #badilag #ditjenbadilag

